4 Model Hijab Kebaya Modern Sesuai Bentuk Tubuh

Ada banyak model hijab kebaya yang saat ini semakin modern dan kekinian. Motif kebaya pun bermacam-macam, mulai dari bentuk bunga, daun, hingga pola garis. Tentu saja, Anda bisa memilihnya sesuai selera dan penampilan Anda.

Kini kebaya bukan hanya digunakan pada acara pernikahan. Namun untuk acara formal, seperti wisuda dan perayaan hari kemerdekaan RI mengenakan kebaya. Nah, berikut adalah ulasan menarik dari model hijab untuk kebaya modern dan sesuai bentuk tubuh yang cantik.

Model Hijab Kebaya Modern

Kebaya merupakan busana sakral bagi perempuan Indonesia. Maka tak heran, jika harganya jauh lebih mahal dibandingkan dengan busana lainnya. Beberapa tutorial hijab kebaya bisa Anda lihat di bagian bawah ini.

1. Model Hijab Kebaya Kutu

model hijab kebaya
model hijab kebaya modern

Tutorial hijab kebaya kutu baru rupanya sering digunakan wanita untuk acara kondangan. Bukan hanya pilihan warna basic seperti coklat atau hitam, kebaya kutu baru juga ada yang berwarna cerah untuk menunjang penampilanmu.

Cara memakai hijabnya pun cukup simple, cukup gunakan kerudung segiempat. Kemudian atur dua sisi kerudung agar sama panjang dan sematkan dengan jarum pentul. Sampirkan kedua sisi hijab ke belakang dengan arah berlawanan.

Sedangkan untuk model kebaya kutu baru, Anda bisa memadukan antara warna kebaya coklat dengan jarik putih-coklat bercorak tradisional. Aplikasikan hijab dengan warna coklat atau merah fanta sesuai warna jarik tersebut.

2. Model Hijab Kebaya Modern

Tutorial hijab kebaya modern tentu mampu membuat Anda semakin elegan. Cobalah memilih warna kebaya sesuai dengan warna kulit Anda. Misalnya kulit coklat, pilih saja kebaya putih tulang, kuning pastel, atau biru pastel.

Langkah untuk hijab kebaya modern harus sesuai dengan busana yang dikenakan. Anda dapat menambahkan aksesoris tambahan untuk ditempel di bagian kiri atas hijab. Cobalah membat model hijab dengan salah satu sisi hijab disampirkan ke atas kanan, lalu sematkan dan rapikan.

Memilih Kebaya Modern Sesuai Bentuk Tubuh

Kebaya sangat cocok dikenakan saat hadir di acara besar seperti pesta atau upacara pernikahan. Anda pandai dalam memilih model kebaya modern yang sesuai bentuk tubuh, seperti ulasan berikut.

1. Kebaya Menutup Dada

Anda mesti paham tutorial hijab kebaya kekinian yang sesuai bentuk tubuh. Salah satunya kebaya yang menutup bagian dada sangat pas untuk wanita berdada besar dan lebar. Kebaya sebaiknya juga tidak mengandung kerut di bagian dada.

Lazimnya kebaya bermodel terbuka di bagian leher sampai pundak. Tapi kebaya menutupi dada tentu terlihat lebih sopan sehingga cocok untuk wanita berhijab. Cara memakai hijab pun simple tinggal dipeniti di antara kedua sisi hijab, lalu ditambahkan hiasan aksesoris.

2. Kebaya Bermodel V-neck

Selanjutnya tutorial hijab kebaya wisuda yang biasanya mengenakan model hijab segiempat. Hal ini agar lebih mudah dibentuk sesuai kebaya yang dikenakan. Cobalah mengenakan kebaya model V-neck agar terlihat jenjang dan mempesona.

Penggunaan hijab harus didahului dengan ciput ninja. Atur hijab sisi kiri lebih panjang untuk dikaitkan ke atas dengan arah berlawanan. Cepit dengan menggunakan hiasan aksesoris dan biarkan sisi hijab kanan teruntai ke depan.

Pilihlah busana kebaya yang mengandung motif dan manis-manis atau payet. Di bagian leher harus membentuk V-neck. Gunakan bawahan jarik yang cerah tetapi tetap bermotif batik.

Demikian model hijab kebaya modern sesuai bentuk tubuh seseorang. Biasakan mengenakan kebaya dengan tampilan mix dan match agar semakin berkesan.

Check Also

Berhijab Yang Benar

Berhijab Yang Benar Sesuai Sunnah, Kamu Sudah Betul?

Hijab merupakan sarana untuk menjaga muruah dan melindungi diri dari gangguan. Tapi banyaknya model hijab …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

5 × 3 =